Challenge Kebaikanku via Campaign
Kebaikan adalah salah satu perilaku yang memberikan dampak positif bagi orang lain dan/atau bagi dirinya sendiri. Sebagai contoh dampak positif untuk diri sendiri dari memberi kebaikan yaitu tentu hati kita akan terasa senang dan menyenangkan setelah memberi kebaikan karena hati kita yang begitu tulus untuk membantunya. Tak hanya itu, tentu kita akan mendapat balasan yang setimpal dari kebaikan kita walaupun bukan berasal dari orang yang kita beri kebaikan.
Pada zaman yang serba modern ini, tidak sulit atau bahkan sangat mudah untuk melakukan kebaikan walaupun pada masa pandemi corona. Hanya klik layar sentuh gadget kita, kita sudah berbuat kebaikan. Ya.. hanya teknologi yang bisa kita andalkan di masa pandemi ini. Salah satunya adalah menggunakan aplikasi Campaign.
Campaign adalah salah satu aplikasi atau platform yang befungsi sebagai gerakan sosial yang efektif dan berkelanjutan, untuk berbagi pengetahuan,dan sebagai alat alternatif untuk berdonasi. Aplikasi ini mempunyai misi yaitu misi #forChange. Saya baru mengetahui ada aplikasi yang seperti ini padahal aplikasi ini sudah dirilis pada tanggal 14 Juli 2016, yaitu empat tahun yang lalu. Sudah lama sekali bukan?
Sebagai Changemaker, saya mengikuti salah satu challenge program yang ada di aplikasi campaign yang bernama #RamaikanKebaikan melalui Kerelawanan. Jika kita menyelesaikan program challenge ini selama 7 hari, kita telah berdonasi Rp 10.000 kepada orang yang membutuhkan. Caranya mudah sekali yaitu kita harus upload foto atau video kegiatan baik apa pun yang kita lakukan untuk membantu orang lain selama 7 hari (1 hari 1 aksi) di program challenge ini.
Program challenge #RamaikanKebaikan melalui Kerelawanan ini memiliki tujuan untuk meningkatkan kesadaran teman-teman bahwa kebaikan sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari dan dapat dilakukan sesuai dengan kemampuan dan isu yang diminati. Tidak hanya itu, challenge ini juga memberikan wadah melakukan kegiatan kerelawanan bagi kita yang sejak lama ingin menjadi relawan, tetapi belum menemukan wadah tersebut.
Kegiatan baik yang saya lakukan memanglah bukan bentuk kegiatan yang besar, namun saya masih tetap belajar. Kegiatan baik yang saya lakukan adalah membantu guru saya mengeshare pamflet webinar, karena guru saya yang menjadi pemateri acara webinar umum dan gratis tersebut. Dari sini, tak hanya meringankan beban guru saya saja, tetapi juga bisa memudahkan orang lain untuk mendapatkan materi ini. Karena materi ini sangat bermanfaat, sangat disayangkan jika hanya sebagian kecil orang tahu.
Hanya ini kebaikan yang bisa saya upload dalam aplikasi Campaign, karena kehilafan saya yang begitu lama tidak mendownload aplikasi ini terlebih dahulu sebelum berbuat baik.
Bersama-sama, kita menciptakan sebuah ekosistem untuk perubahan, dari kamu dan untuk semua orang. -Campaign
Bisakah dunia mengandalkan kamu #ForChange? - Campaign
Posting Komentar untuk "Challenge Kebaikanku via Campaign"